Anda mungkin sudah tidak asing lagi dengan Blackberry bukan? Ya, pengusung teknologi push email memang lagi naik daun di Indonesia. Dengan berlangganan paket BIS (Blackberry Internet Service) atau BES (Blackberry Enterprise Service) Anda sudah dapat menikmati fitur terkini dari Blackberry, yakni push email, layanan instant messaging BBM (Blackberry Messenger). Maupun download aplikasi di Blackberry Application World.
Kali ini saya tidak akan membahas fitur-fitur di atas, namun akan membagi info bahwasanya handset Blackberry juga dapat dipakai sebagai modem. Istilah kerennya ‘tethering blackberry as modem’. Jadi, seperti kebanyakan handset terbaru lainnya, Blackberry ini juga dilengkapi dengan built in modem, sehingga Anda dapat memanfaatkannnya agar laptop Anda bisa ikut menikmati koneksi internet melalui handset Blackberry ini. Mungkin sebagian pembaca sudah pernah mendengar info ini, namun bagi Anda yang belum memang sesuatu yang wajar, mengingat fitur ini memang jarang atau bahkan tidak pernah ditonjolkan sebagai fitur mutakhir oleh RIM sebagai principal Blackberry. Bagi Anda yang masih bingung terhadapa fitur ini, gambaran sederhananya adalah sama seperti Anda saat melakukan koneksi internet menggunakan modem 3G/HSDPA. Nah dengan mode tethering Blackberry ini maka handset Blackberry ini berfungsi sebagai modem 3G/HSDPA tadi. Saya pikir cukup clear ya, atas ilustrasi yang saya berikan 🙂
Bagi Anda yang pernah/sering menggunakan Blackberry dalam mode tether ini biasanya menggunakan kabel data untuk menghubungkan handset Blackberry dengan laptop/desktop. Jika Anda menggunakan cara ini Anda diharuskan menginstal software ‘Desktop Manager’ Blackberry, dan melakukan extra initialization di settingan modem (Anda bisa searching di Google utnuk cara ini). Nah ini mungkin agak ribet bagi Anda yang terbiasa klak-klik aja menggunakan modem 3G 🙂 . Di sini saya akan menjelaskan sedkit trik supaya Anda bisa melakukan tethering Blackberry dengan cara cepat dan tidak perlu menginstal software Desktop Manager. Kunci dari trik ini adalah laptop Anda harus memiliki Bluetooth sebagai pengganti kabel data. Saya pikir semua laptop keluaran terbaru sudah memiliki Bluetooth interface modul, jadi Anda tidak akan kesulitan menggunakan trik ini. Pun, jika laptop Anda tidak memiliki Bluetooth, Anda bisa membeli Bluetooth dongle dengan harga di bawah Rp 100 ribu. Oke, saya anggap Bluetooth Anda sudah siap. Langkah kedua adalah melakukan pairing antara laptop dengan blackberry. Caranya adalah sebagai berikut (pastikan software/driver Bluetooth sudah terinstal dengan baik di laptop Anda).
Dari sisi Blackberry handset:
Dari sisi laptop :
Ketikkan dial number *99# di kotak ‘Dial’ dan klik tombol ‘Dial’ untuk melakukan dial up ke RAS server operator. Nah, sekarang laptop Anda sudah bisa terhubung dengan internet. Perlu untuk Anda ketahui bahwa melakukan koneksi dengan mode tethering Blackberry akan tetap dikenakan charge seperti pada paket time based walaupun Anda sudah berlangganan paket BIS/BES. Ini dikarenakan saat Anda melakukan tethering, sebenarnya Anda memanfaatkan blackberry sebagai modem bukan sebagai handset. Sedangkan modem itu kalau sedang memanggil service internet operator dia akan melakukan dial up ke RAS (Remote Access Server) operator yaitu di dial number *99# (untuk operator XL) sehingga otomatis settingan APN (Access Point Name) juga akan mengikuti settingan dial number ini (dalam case ini APN-nya adalah xlgprs). Perhatikan bahwa APN yang dipakai di sini adalah ‘xlgprs’, sedangkan jika Anda berlangganan BIS/BES, saat Anda browsing/melakukan koneksi internet, APN Anda adalah ‘apn.blackberry.net’. Karena berbeda APN inilah maka Anda akan tetap kena charge koneksi internet walaupun Anda telah berlangganan BIS/BES . Semoga bermanfaat.
Catatan :
Settingan internet XL:
Time based (Rp 5000/hari):
APN : www.xlgprs.net
Username : xlgprs
Password : proxl
Volume based (unlimited/Rp 49 ribu per bulan )
APN : xlunlimited
Username : (kosong)
Password : (kosong)
a Technopreneur – writer – Enthusiastic about learning AI, IoT, Robotics, Raspberry Pi, Arduino, ESP8266, Delphi, Python, Javascript, PHP, etc. Founder of startup Indomaker.com
Permisi . mas kalo untuk BB menjadi SMS gmn pake software sms gateaway .
BB tidak support AT command buat sms ya, jadi ga bisa dijadikan sms gateway