Jika Anda sering mengembangkan program berbasis Artifial Intelligence, pasti akan membutuhkan library Dlib ini. Ya, DLib adalah sebuah library yang ditulis dalam bahasa C++ yang digunakan untuk menyelesaikan suatu permasalahan berbasis machine learning. Salah satu contoh penggunaan Dlib yang populer adalah bagaimana mendeteksi wajah berdasarkan landmark. Dengan memanggil fungsi-fungsi yang ada di dalam library Dlib kita bisa mendapat 68 landmark wajah yang dapat digunakakan untuk berbagai keperluan.
Untuk menginstal Dlib caranya berbeda-beda di tiap sistem operasi dengan tingkat kesulitan yang berbeda. Khusus pada artikel kali ini, saya akan mencoba menulis tutorial tentang bagaimana cara menginstal library Dlib di sistem operasi Windows, khususnya Windows 64 bit. Untuk versi 32 bit mungkin caranya kurang lebih sama. Baiklah, kita langsung saja ya …
Langkah-langkah Instalasi Dlib
- Menginstal Cmake
Pada dasarnya Dlib dibuat dalam bahasa C++, dan dishare masih dalam bentuk source code yang masih mentah, jadi Anda harus meng-compile-nya sendiri. Nah, Cmake (bersama-sama dengan C compiler dari Visual Studio) digunakan untuk meng-compile source code Dlib tadi. Silahkan download dulu Cmake di sini , kemudian instal sampai selesai. Jangan lupa centang opsi ‘Windows PATH for all user’ saat pertama kali proses instalasi dimulai ya - Menginstal Visual Studio Build Tools
Seperti yang dijelaskan di atas, kita perlu meng-compile source code Dlib menjedi executable di Windows. Syaratnya Anda harus punya environment Cmake dan C-compiler. Nah daripada Anda susah-susah cari independent C-compiler, mending cari yang mudah dan integrated dalam satu framework Microsoft Visual Studio Build Tools. Jadi kurang lebih begitu ya, peran visual studio di sini, he he he :). Silahkan download dulu Microsoft Visual Studio Build Tools disini, kemudian pilih opsi seperti gambar di bawah

3. Menginstal Dlib
Langkah terakhir jika environment C-compiler sudah siap, tentunya adalah menginstal library Dlib itu sendiri. Karena kita akan menggunakan Python dalam mengakses Dlib, maka Anda perlu menginstall library CMake dulu di Python. Buka jendela Command Prompt (ketik cmd di kotak search bagian pojok kiri bawah Windows) kemudian ketik perintah sebagai berikut (asumsi Python 3 sudah terinstal ya, jika belum bisa baca artikel ini dulu)
pip install cmake
baru kemudian menginstal dlib menggunakan pip
pip install dlib
Jika environment C sudah berhasil Anda instal sebelumnya, maka di Task Manager akan muncul ‘Daemon’ C++ compiler seperti gambar di bawah ini. Kalo misal ngga muncul berarti instalasi environment C Anda ada yang kurang

Setelah proses instalasi memakan waktu sekitar 5 menit (laptop saya i5 dengan RAM 8Gb), akan muncul informasi sebagai berikut

Selamat library Dlib sudah berhasi diinstal di Windows 10 Anda
a Technopreneur – writer – Enthusiastic about learning AI, IoT, Robotics, Raspberry Pi, Arduino, ESP8266, Delphi, Python, Javascript, PHP, etc. Founder of startup Indomaker.com