Cara Re-Flash Firmware ESP-12 (ESP8266)

ESP-12 merupakan salah satu varian dari WIFI modul, ESP8266. Modul ESP-12 ini memiliki 1 pin ADC (Analog to Digital Converter), 16 GPIO (General Purpose Input Output) dan 4096 KB (4MB) flash memory. Hmm, coba bayangkan perbandingannya dengan Arduino Uno yang hanya 32 KB dan Arduino Mega yang hanya memiliki ruang memori (flash) 256 KB. Lumayan juga bisa lebih menampung kode program Anda, untuk device sekecil uang koin ini.

ESP8266 esp12e-pinout

Secara default, jika Anda membeli modul ESP-12 ini, firmware-nya adalah ‘AT Firmware’, yakni firmware yang bekerja berdasarkan perintah AT command yang dikirim secara serial melalui pin serial. Tapi kadang, ESP-12 yang kita beli tidak berfungsi sebagaimana mestinya, atau mungkin Anda salah masukin command. Contoh: (ini pengalaman pribadi 🙂 ) default baudrate ESP-12 adalah 115200 bps, nah karena hendak disinkronkan dengan aplikasi Blynk, ESp-12 ini akan saya ubah baudrate-nya menjadi 9600 bps. Nah, kebetulan ada referensi yang menyatakan untuk mengubah baudrate menggunakan perintah ‘AT+IPR=9600’, setelah dieksekusi ternyata …. bubar jalan, he he he. Tapi ada hikmahnya (berpikir positif dong, kalau ngga, Anda ngga akan kesasar kemari 🙂 ). Hikmahnya adalah kita jadi belajar bagaimana me-reflash firmware ESP-12 supaya dapat digunakan kembali. Caranya cukup mudah, silahkan disimak langkah-langkahnya sebagai berikut:

Alat dan Bahan Flash Firmware ESP-12

  1. Modul ESP12 (tentu saja 🙂 ) –> beli di sini 
  2. Usb to serial TTL-UART (jangan lupa install driver-nya terlebih dahulu) –> beli di sini
  3. Beberapa kabel jumper –> beli di sini
  4. Protoboard  –> beli di sini cara reflash esp8266 esp12

Cara Reflash ESP8266 ESP12

  1. Download aplikasi ESP8266 Flash Downloader di sini
  2. Download AT Firmware v9.0.0.2 di sini
  3. Kondisikan modul ESP-12 dan dongle USB to serial sesuai dengan konfigurasi di bawah

VCC —-> 3.3V
GND —-> Ground
CH_PD —-> HIGH (3.3V)
GPIO2 —-> HIGH (3.3V)
GPIO15 —-> LOW (GND)
GPIO0 —-> LOW (GND)

  1. Buka aplikasi ESp8266 Flash Downloader, tekan tombol ‘Bin’, sesuaikan COM port USB to serial (lihat di Device Manager) dan tekan tombol ‘Download’. Tunggu beberapa saat sampai proses menunjukkan angka 99% ESP8266 Flash Downloader esp12
  2. Done. Jika akan menggunakan ESP-12 dalam mode ‘RUN/AT Mode’ (bukan ‘FLASH’) buka koneksi GPIO0 dari Ground (floating) atau koneksikan dengan Vcc (3,3V).

Cara Menguji ESP-12

Setelah berhasil mengganti firmware ESP12, kini saatnya mengujinya apakah firmware yang baru sudah benar-benar tertanam di chip ESP-12 atau kah belum. Caranya adalah sbb:

  1. Siapkan aplikasi Console/Terminal. Contoh Tera Term, Hyper Terminal, Putty atau bagi Anda yang memiliki software IDE Arduino, Anda juga dapat memanfaatkannya.
  2. Plugin USB to serial dan koneksikan dengan ESP-12 dengan konfigurasi sbb:

VCC —-> 3,3V
GND —-> Ground
CH_PD —-> HIGH (3,3V)
GPIO2 —-> HIGH (3,3V)
GPIO15 —-> LOW (GND)
GPIO0 —-> HIGH (3,3V)

  1. Anggap Anda menggunakan software Arduino, pilih COM port yang terbaca (pastikan milik USB to Serial) melalui menu Tools – Port. Kemudian buka jendela Serial Monitor melalui menu Tools – Serial Monitor. Setelah itu atur pilihan ‘ending line character’ dengan ‘Both NL & CR’. esp 201 - esp8266
  2. Ketik perintah ‘AT’ (harus huruf besar) dan klik tombol ‘Send’. Jika ada jawaban OK di jendela Serial Monitor berarti modul ESp-12 Anda sudah dapat digunakan kembali. Selamat 🙂

Selain dengan firmware ‘AT firmware’ ada beberapa firmware pilihan yang lain misalnya LUA, espruino, micro Phyton, dan Arduino. Untuk firmware ‘Arduino’ built in ESP8266, insya Allah akan saya sajikan dalam tutorial berikutnya.

0 0 votes
Article Rating

Leave a Reply

10 Comments
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments
reva

kalo untuk re-flash esp8266 dari nodemcu ada mas??? dan bagaimana caranya???
maaf merepotkan..

sulton

kalo sudah pakai arduino uno, apa masih perlu TTL-UART

Jimmy

mas mantap sekali terimakasih banyak saya dr kmaren gabisa reflash ESP826612f, saya udh pake flash download tools yang dr cina gabisa, trus coba pke putty gabisa tp disini ngikutin tutorial bisa mantap mas barakallah mas ilmunya

imndf

wiring di atas saya coba untuk upload sketch arduino dengan board generic esp8266 masih gagal gan. apakah ada solusinya?

Yudhi

Saya baru coba node mcu esp 8266, ketika saya coba upload code/sketch, tanpa menggunakan WiFi esp8266 justru nama WiFi 8266 hilang tidak terdeteksi lagi.mohon solusinya..trims

10
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x