Mobil ini telah menemani saya dan keluarga selama kurang lebih 3 tahun. Suka duka telah dijalani bersama :). Kemana-mana naik mobil ini, kadang pulang ke Kudus juga naik mobil ini. Namun akhirnya kami memutuskan menjual mobil trendi ini. Adalah sebuah Jazz tahun 2006 dengan transmisi otomatis dengan warna bodi silver metalik.
Mobil dengan mesin tipe VTEC ini terasa nyaman dengan suspensi khas Honda. Untuk mobil berumur kurang lebih 8 tahun masih terasa nyaman walaupun mungkin agak sedikit keras di kaki roda bagian depan. Entahlah, belum coba dicek di bengkel karena kami masih merasa nyaman dengan kondisi ini.
Mobil ini begitu kami beli sudah langsung dibalik nama sehingga sekarang sudah atas nama kami sendiri. Dengan plat D terpampang gagah di depan dan belakang mobil, kembang ban mobil ini sudah banyak asam garam menyusuri jalan-jalan utama dan jalan ‘tikus’ di kota Bandung. Cukuplah buat merasakan dinginnya hawa bandung kala pagi hari, indahnya pemandangan di Tangkuban Perahu atau hangatnya pemandian air panas alami di Ciater, Lembang. Kadang dipakai istri berbelanja di Pasar Baru atau Cihampelas he he. Karena bertransmisi otomatis, cocok buat ibu-ibu atau adik-adik mahasiswi untuk mengantar aktivitasnya. Kalau ada yang ingin mengubah seperti layaknya mode ‘manual’ bisa menggunakan tombol triptonik di dekat stir. Ditunjang dengan bagasi yang relatif besar untuk ukuran mobil 2 seat, lumayan banyak barang yang bisa ditampung.
Mobil ini telah berjalan kurang lebih 127.000 km. Hmm, lumayan jauh juga ya… kayak Jakarta – Surabaya aja. Ya, maklumlah sudah berumur hampir 8 tahun. Kalau dibagi rata, maka pertahunnya 15 ribuan km, dan kalau dihitung bulanannya, berarti cuma 1300-an km perbulan mobil ini berjalan. Wong cuma dipakai buat nganter anak sekolah, berbelanja, antar-jemput ke pool travel Baraya atau kadang wisata ke tempat-tempat terdekat (Cipanas Garut, Lembang, dll). Yaah kegiatan umumlah sebagai manusia :).
Namun sayangnya, anak saya yang kecil kini sudah beranjak dewasa. Minta dibelikan mobil baru yang lebih gede (3 seat). Ya udah terpaksalah jual mobil kesayangan keluarga ini. Mobil ini kami jual seharga 110 juta rupiah. Nego dikit bolehlah. Service rutin di bengkel Honda Resmi di jalan Ahmad Yani Bandung dan ada record-nya, nanti saya tunjukkan invoice-nya kalau memang deal. Bagi yang berminat mobil ini bisa menghubungi saya di 081910026910. Boleh bertanya-tanya dulu atau langsung deal ya alhamdulillah 🙂
a Technopreneur – writer – Enthusiastic about learning AI, IoT, Robotics, Raspberry Pi, Arduino, ESP8266, Delphi, Python, Javascript, PHP, etc. Founder of startup Indomaker.com